Priasta S Prasojo
27 Desember 2011
Program Studi S1, Teknik Kimia, FT UGM
Judul Penelitian
Peningkatan Nilai Produk Gliserol Hasil Pembuatan Biodiesel Menjadi Triacetine sebagai Bahan Peningkat Angka Oktan pada Bahan Bakar Bensin.
Outline:
Bahan bakar minyak adalah sumber energi dengan konsumsi yang terbesar untuk saat ini diseluruh dunia jika dibandingkan dengan sumber energi lainnya. Tetapi saat ini dunia mengalami krisis bahan bakar minyak. Saat ini harga minyak mentah dunia terus meningkat.Banyak negara, terutama Indonesia, mengalami masalah kekurangan bahan bakar minyak (dari bahan bakar fosil) untuk negaranya sendiri. Stok minyak mentah yang berasal dari fosil ini terus menurun sedangkan jumlah konsumsinya terus meningkat setiap tahunnya, sehingga perlu dicari alternatif bahan bakar lain, terutama dari bahan yang terbarukan. Salah satu alternatifnya adalah biodiesel, untuk menggantikan solar.
Saat ini industri bidiesel berkembang pesat. Seiring dengan banyaknya industri biodiesel maka dihasilkan hasil samping berupa gliserol dalam jumlah yang banyak pula. Nilai produk gliserol dapat ditingkatkan dengan esterifikasi menggunakan metode reactive distillation dengan asam asetat dan katalisator asam sulfat yang menghasilkan trigliserida yang mempunyai nilai jual lebih tinggi dibandingkan gliserol. Dalam reactive distilation, esterifikasi dilakukan dengan mencampurkan asam asetat dan gliserol dengan perbandingan tertentu sehingga menghasilkan produk trigliserida dan air. Salah satu produknya dalam hal ini berupa air, dikeluarkan secara terus menerus. Hal ini menyebabkan kesetimbangan bergeser kekanan sehingga produk yang diinginkan (trigliserida) lebih banyak terbentuk.
Penelitian ini difokuskan untuk mempelajari teknologi untuk mendapat trigliserida dengan cara reactive distillation menggunakan gliserol dan asam asetat, dengan menggunakan katalisator asam sulfat. Hasil penelitian ini diharapkan dapat dipakai untuk penelitian lebih lanjut mengenai reactive distillation sehingga dapat memberikan data-data yang akurat untuk penerapannya dalam skala industri.