Links

Web Stats

    Page Views   Page View

    Visitors   50066 Hit Pengunjung

    Visitor Online   1 Pengunjung Online

Nur Rochim – Hafid Sahli Mukaffa

27 Desember 2011

 

Mahasiswa S1, Teknik Kimia, FT UGM

Judul Penelitian :

Pembuatan Karbon Aktif sebagai Bahan Dasar Katalis Padat pada Proses Pembuatan Biodiesel

 Outline :

Biodiesel merupakan salah satu energi terbarukan yang cukup potensial. Pada prosesnya, pembuatan biodiesel dari alkohol dan minyak tumbuhan menggunakan katalis cair berupa NaOH atau KOH. Penggunaan katalis jenis ini meiliki beberapa kelemahan antara lain ; sulit dipisahkan dari produk biodiesel, bersifat sangat korosif terhadap alat-alat proses, dan berpotensi menjadi limbah yang tidak ramah lingkungan. Oleh karena itu, perlu dikembangkan penggunaan katalis padat pada proses pembuatan biodiesel.

Sebagai langkah awal, dilakukan pembuatan karbon aktif dari pirolisis tempurung kelapa dan potongan sisa kayu jati sebagai bahan dasar pembuatan katalis. Pada penelitian ini dilakukan variasi suhu pirolisis mulai dari suhu 300oC hingga 600oC dengan inkremen sebesar 50oC. Karbon aktif yang dihasilkan pada tiap suhu dianalisis luas permukaannya dengan analisis BET. Dengan demikian, akan diperoleh suhu optimum yang menghasilkan luas permukaan karbon aktif yang memenuhi kriteria sebagai katalis.